Manfaat Jeruk Nipis Untuk Memutihkan Gigi
Daftar Isi
![]() |
Credit Photo: Pexels |
Semua orang pastinya ingin tampil percaya diri dengan penampilan terbaik mereka. Sebisa mugkin dari kepala hingga ujung kaki mendapat perawatan agar bersih serta sehat sehingga dapat bebas beraktivitas dan tentu saja percaya diri ketika bertemu orang banyak.
Salah satu bagian dari tubuh yang sering mendapat perhatian untuk dirawat oleh pemiliknya adalah gigi. Bagaimana tidak, gigi yang kita miliki tentu menjadi salah satu faktor pendukung dalam penampilan sehari-hari. Tentunya kita ingin punya gigi putih, bersih dan bersinar agar percaya diri ketika berbicara dengan orang lain.
Ada beberapa cara yang bisa kita lakukan agar gigi tetap putih dan bersih, diantaranya:
- Rutin dan rajin menyikat gigi
- Perbanyak konsumsi air putih
- Konsultasi ke dokter gigi minimal 6 bulan sekali
- Kurangi makanan yang terlalu manis
- Jangan terlalu sering minum minuman yang mengandung kafein
- Jangan merokok agar gigi tidak berubah warna
Gigi putih dapat meningkatkan rasa percaya diri kita ketika bertemu dengan orang banyak. Tapi adakalanya seseorang memiliki gigi berwarna tidak cerah seperti kuning atau kecoklatan bukan karena dia tidak rajin menyikat gigi, namun disebabkan oleh beberapa faktor berikut:
- Sering mengkonsumsi obat-obatan ketika kecil sehingga di saat dewasa, gigi menjadi kuning
- Ketika tidur secara tidak sadar sering menggertakkan gigi
- Faktor genetik dari kedua orang tua
Selain itu juga terkadang kita suka lupa menjaga dan merawat gigi dikarenakan kesibukan sehari-hari, hingga akhirnya tanpa sadar gigi berubah warna. Jangan khawatir karena Anda masih bisa mencari solusi untuk memutihkan gigi.
Salah satu yang bisa memutihkan gigi adalah jeruk nipis. Manfaat jeruk nipis untuk memutihkan gigi sudah diyakini sejak puluhan tahun silam namun mungkin tidak semua orang menyadarinya.
Gunakan Jeruk Nipis Sebagai Usaha Untuk Memutihkan Gigi
Tentu saja untuk memutihkan gigi, tidak hanya sekedar menggunakan jeruk nipis seperti diminum atau digosok-gosokkan ke gigi. Ada beberapa cara dimana jeruk nipis dapat memutihkan gigi, diantaranya:
1. Jeruk Nipis Dicampur dengan Baking Soda
Baking soda sendiri merupakan bahan yang cukup dikenal ampuh dalam membersihkan noda sehingga diyakini juga dapat memutihkan gigi apabila dicampur dengan jeruk nipis.
Komposisi yang tepat dalam memutihkan gigi adalah baking soda sebanyak 1 sendok teh dicampur dengan 2 sendok teh perasan jeruk nipis, jangan lupa aduk hingga rata. Gunakan campuran tersebut seperti pasta gigi yaitu dengan cara menggosoknya.
2. Jeruk Nipis Dicampur dengan Garam
Tidak perlu menggunakan banyak garam untuk memutihkan gigi, cukup gunakan setengah sendok teh garam dicampur dengan air perasan jeruk nipis. Hasil campuran tersebut dapat Anda gunakan untuk menyikat gigi lalu kumur setelah itu. Jangan lupa diamkan selama beberapa menit ketika menyikat gigi dengan campuran jeruk nipis dan garam.
3. Jeruk Nipis Dikombinasikan dengan Jahe dan Garam
Tak hanya putih, gigi juga diharapan agar tetap bersih dari segala bakteri. Jahe sebagai rempah-rempah diyakini dapat mencegah bau mulut dan bakteri berkembang di dalam mulut. Oleh karena itu kompinasi jahe, jeruk nipis dan garam diyakini juga mampu memutihkan gigi Anda.
Parut seperempat ruas jahe lalu campurkan dengan setengah sendok teh garam dan air perasan jeruk nipis. Aduk merata ketiga bahan tersebut. Ambil sikat gigi lalu oleskan campuran jeruk nipis, jahe dan garam ke gigi Anda layaknya ketika menggosok gigi. Diamkan selama beberapa menit lalu kumur dengan air.
4. Jeruk Nipis Dicampur dengan Lemon
Buah Lemon diyakini dapat digunakan sebagai pemutih. Dan perpaduan antara buah lemon dan jeruk nipis diyakini efektif untuk memutihkan gigi. Anda bisa mencampurkan perasan jeruk lemon dengan perasa jeruk nipis lalu campur dengan sedikit baking soda. Gunakan campuran ketiga bahan tersebut untuk menyikat gigi dan lihat hasilnya selama beberapa minggu kemudian.
Semoga bermanfaat.
Posting Komentar