6 Alasan yang Bikin Kamu Betah di Blogwalking Asyik (BWA)

Daftar Isi

 

blog-walking-asyik

Hai, hai apa kabarnya nih? Sebelumnya terimakasih sudah menyempatkan diri untuk membaca curhatan berfaedah ini. Yup, setelah baca catatan ini kamu akan menemukan atmosfer yang bisa memacu untuk terus ngeblog.

Kenapa aku yakin banget? Pengalaman sendiri sih, melalui sebuah group whatsapp Blogwalking asyik sampai sekarang aku jadi semangat banget nulis di blog.

Whatsapp group Blogwalking Asyik adalah kumpulan para blogger yang berkomitmen untuk ikut saling berkunjung di blog, guna untuk support satu sama lain. Tidak itu saja, aku menemukan banyak support dari komunitas ini. Nah, berikut 6 alasan yang bikin kamu betah di blog walking asyik:

Se-frekuensi yang Bikin Asyik

Di sini kamu akan menemukan yang sejalan dengan hobi kamu yaitu menulis di blog. Dengan satu frekuensi maka tujuan dari mengikuti blog walking akan tercapai, yaitu saling mendapatkan support.

Aku garis bawahi ya” saling mendapatkan support”, ini penting sekali, karena sedih kalau sudah melakukan blogwalking atau BW, tapi si rekan malah memberikan komentar sesuka hatinya. Isi tentang pendidikan diberi komen soal skin care.

Namun, ada yang lebih membuat sedih plus kesal, saat blog walking ada ditemukan komentar yang samaa sekali tidak mendukung bahkan menjatuhkan. Duh kalau begitu tidak asyik dong blogwalkingnya.

Insya Allah, di BWA atau blogwalking asyik aku belum menemukan orang seperti itu, ada sih, blogger yang baru join, tapi setelah mengamati rulenya, ia sepertinya berubah. Blogwalking jadi tetep asyik. Belajar tulisan teman dapat, trafik dapat, support juga dapat, asyik sekali ‘bukan?

Admin yang baik Hati

Admin BWA adalah orang yang baik hati. Mbak Rini dan mbak Hani, semoga Allah balas kebaikan mereka karena melalui sharing yang sering di group. Membuat aku yang tidak tahu jadi tahu.

Teman-teman yang Memiliki Kemampuan Super Keren

Teman-teman yang bernaung di group Blogwalking Asyik rata-rata memiliki kemampuan yang super keren. Mau belajar dari adik kita yang ulus PTN dari piagam blog, ada! Mau cari teknisi blog dengan code-code yang buat emak-emak blogger langsung mual, ada! Yang mau konsultasi gratis, ada blogger sekaligus dokter. Ada juga dosen yang nyambi ngeblog.

Insya Allah mereka tidak pelit ilmu, jila ada yang ditanyakan di group, dengan senang hati saling sharing.

Oh iya, beberapa dari mereka menang lomba mulu. Maka tak heran jika ucapan selamat sering ada di sini. Keren itu menular, jadi blogger pemula seperti aku semoga ketularan pintar dan beruntungnya mereka.

Wadah Inspirasi dan Motivasi

Jujur, BWA wadah inspirasi dan motivasiku untuk ngeblog. Beragam karakter yang ada didalamnya. Namun, memiliki kesamaan suka menulis di sela kesibukan yang super padat.

Terkadang aku menemukan mereka di jam tengah malam, apalagi kalau bukan sama sama ngejar deadline menulis. Luar biasa! Sementara di siang hari mereka tenggelam pada pekerjaan offline lainnya.

Ini jadi motivasiku ketika semangat mulai surut, ketika mata mulai ngantuk, lalu masuk di ruang chat whatsapp group, membaca chat mereka yang kadang saling ledek, timbul senyum dan semangat menulis lagi.

Mendatangkan Relasi yang Bikin Kamu Banyak Pity

Pity ini apa yaa? Bahasa minang dari uang atau cuan. Beruntung jika kamu bergabung di group ini, di sini kita belajar membangun sebuah relasi, baik yang menghubungan ke brand langsung atau ke agency tertentu.

Siap siap kamu akan menerima content placement, content review, sponsored post yang di share oleh teman-teman ataupun para admin.

Gak Bikin Baper

Yang terakhir, alasan yang bikin kamu betah di blog walking asyik adalah gak bikin kamu baper. Meskipun seperti saya, hanya blogger yang masih belajar tidak akan merasa iba di pojokan. Disini saling memotivasi dan membangun.

Meskipun tulisan teman-teman keren luar biasa, namun belum pernah menemukan komentar yang menjelekkan tulisan orang lain.

Nah, itulah alasan yang bikin kamu betah jika kamu sudah berada di group blogwalking asyik. Seperti saya, betah banget sehingga tidak mau dikick, maka tertulis lah catatan ini sebagai challenge dari blog walking asyik. Semoga selalu memberi aura yang nyaman, postif dan mengasah bakat menulis para member.

 

Posting Komentar